Deskripsi Kehilangan Gigi Sebagian Ditinjau Dari Klasifikasi Kennedy (Kajian Survei Pada Pasien Skizofrenia Paranoid Di Rumah Sakit Jiwa Banda Aceh)

Liana Rahmayani, Cut Fera Novita, Pocut Aya Sofya, Maya Sari

Abstract


Kehilangan gigi Sebagian berdampak pada hilangnya fungsi dan estetika sehingga dapat mempengaruhi kualitas hidup seseorang. Klasifikasi Kennedy digunakan untuk mengklasifikasi keadaan kehilangan gigi sebagian meliputi Bilateral Free end (Klas I Kennedy), Unilateral Free end (Klas II Kennedy), Unilateral bounded (Klas III Kennedy), dan Anterior bounded (Klas IV). Pasien skizofrenia paranoid ditandai dengan gangguan kejiwaan kronik disertai halusinasi auditori, pikiran kacau dan perubahan perilaku. Kehilangan gigi diduga berkaitan dengan obat yang dikonsumsi pasien yaitu antipsikotik dan atau antidepresan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kehilangan gigi sebagian ditinjau dari klasifikasi Kennedy pada pasien skizofrenia paranoid di rumah sakit jiwa Banda Aceh. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif yaitu pengumpulan data variabel tertentu dengan metode pengambilan sampel non probability sampling. Subjek penelitian sebanyak 100 orang dengan usia 15-50 tahun dengan kriteria inklusi mengalami kehilangan gigi sebagian, kooperatif dan mengkonsumsi obat antipsikotik dan atau antidepresan. Data diperoleh dari rekam medis dan pemeriksaan klinis secara intra oral. Hasil penelitian menunjukkan kehilangan gigi pada rahang atas (RA) sebanyak 47% pada Klas II Kennedy dan pada rahang bawah (RB) sebanyak 42% Klas III Kennedy. Dapat disimpulkan bahwa pada pasien skizofrenia paranoid mengalami kehilangan gigi Klas II Kenney pada RA dan Kennedy Klas III Kennedy pada RB.

Full Text:

PDF

References


Nevid JS, Rathus SA, Greene B. Psikologi Abnormal. Jilid 1. 5 ed. Jakarta: Erlangga; 2005. p.136-7.

Ramadan ES, Dod WAE. Relation Between Insight And Quality Of Life In Patients With Schizophrenia: Role Of Internalized Stigma And Depression. Current Psychiatry. 2010;17(3):43-7.

Mirza, Raihan, Kurniawan H. Hubungan Lamanya Perawatan Pasien Skizofrenia Dengan Stres Keluarga. Jurnal Kedokteran Syiah Kuala. 2015;15(3):179-80.

Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan. Laporan Hasil Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS); 2013. p.125-9.

Profil Rumah Sakit Jiwa Aceh. Rekam Medik Badan Layanan Unit Daerah (BLUD) Rumah Sakit Jiwa Aceh. Banda Aceh: Rumah Sakit Jiwa Aceh; 2016.

Tomar B, Bhatia NK, Kumar P, Bhatia MS, Shah RJ. The Psychiatric And Dental Interrelationship. Delhi Psychiatry Journal. 2011;14(1):138-41.

Roohafza H, Afghari P, Keshteli AH, Vali A, Shirani M, Adibi P, et al. The Relationship Between Tooth Loss And Psychological Factors. Community Dental Health. 2015;32:16-9.

Virdi M. Oral Health Care-Pediatric, Research, Epidemiology And Clinical Practices. In Tech; 2012. p.113-28.

Zarb GA, Bolender CL, Hickey JC, Carlson GE. Buku Ajar Prosthodonti Untuk Pasien Tak Bergigi Menurut Boucher. 10 ed. Jakarta: EGC; 2002. p.2.

Bharathi M, Babu KRM, Reddy G, Gupta N, Misuriya A, Vinod V. Partial Edentulism based on Kennedy’s Classification: An Epidemiological Study. The Journal of Contemporary Dental Practice. 2014; 15(2):229-30.

Gunadi HA, Margo A, Burhan LK, Suryatenggara F, Setiabudi I. Buku Ajar Ilmu Geligi Tiruan Sebagian Lepasan 1. Jakarta: Hipokrates; 1995. p.31-9.

Prabhu N, Kumar S, D'Souza M, H V. Partial Edentulousness In A Rural Population Based On Kennedy’s Classification: An Epidemiological Study. J Indian Prosthodont Soc. 2009;9(1):22.

Carr AB, Mcgifney GP, Brown DT. Mc Cracken’s Removable Partial Prosthodontics. 11 ed. USA: Elsevier Mosby; 2005. p.19-23.

Anonymous. Rumah Sakit Jiwa Banda Aceh: Available in http://rumah-sakit.findthebest. co.id/l/2210/RS-Jiwa-Banda-Aceh; [24Oktober 2016].

Profil Rumah Sakit Jiwa Aceh. Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Rumah Sakit Jiwa Aceh. Banda Aceh: Rumah Sakit Jiwa Aceh; 2016. p.8-11, 20.

Halgin RP, Whitbourne SK. Psikologi Abnormal Perspektif Klinis Pada Gangguan Psikologis. Jakarta: Salemba Humanika; 2010. p.42-52, 67.

Virdi M. Oral Health Care-Pediatric, Research, Epidemiology And Clinical Practices. In Tech; 2012. p.113-28.

Phoenix RD, Cagna DR, Defreest CF. Stewart's Clinical Removable Partial Prosthodontics. 3 ed. Kimberly Drive: Quintessence Publishing Co,Inc.; 2003. p.8-10.

Jones JD, Garcia LT. Removable Partial Dentures A Clinician's Guide. 1 ed. USA: Wiley-Blackwell; 2009. p.44-5.

Hugo FN, Hilgert JB, De Sousa MDA L, Da Silvia DD, Pucca Ga JR. Correlates Of Partial Tooth Loss And Edentulism In Brazilian Ederly. 2007;35(3):224-32.

Davis DM, Fiske J, Scott B, Radford DR. The Emotional Effects Of Tooth Loss : A Prelaminari Study. BR Dent Journal. 2000;188(9):503-6.

Jarut YM, Fatimawali, I W, Wiyono. Tinjauan Penggunaan Antipsikotik Pada Pengobatan Skizofrenia Di Rumah Sakit Prof.Dr.V.L. Ratumbuysang Manado Periode Januari 2013-Maret 2013. Pharmacon Jurnal Ilmiah Farmasi. 2013;2(3):56.

Lehman A.F., Lieberman J.A., Dixon L.B., et al. Practice Guideline for The Treatment of Patients with Schizophrenia. 2 ed. Arlington American Psychiatric Association; 2004. p.94

Sutatminingsih R. Schizophrenia (Suatu Gangguan Psikis) Medan: BP-FK USU; 2002. p.18.

Fahrul, Mukaddas A, Faustine I. Rasionalitas Penggunaan Antipsikotik Pada Pasien Skizofrenia Di Instalasi Rawat Inap Jiwa RSD Madani Provinsi Sulawesi Tengah Periode Januari-April 2014. Online Jurnal of Natural Science. 2014;3(2):19.

Nurdiana K. Proporsi Gangguan Depresi pada Penyalahguna Zat yang Menjalani Rehabilitasi di RS Marzoeki Mahdi.Jakarta: Professional Books 2007. p.579.




DOI: https://doi.org/10.24815/cdj.v16i1.32171

Article Metrics

Abstract view : 0 times
PDF - 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Cakradonya Dental Journal

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

VISITORS

 

 

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.