EFEKTIFITAS PENDEKATAN POSITIVE DEVIANCE – POS GIZI DALAM PENINGKATAN STATUS GIZI BATITA DI KOTA SABANG
Abstract
ABSTRAK
Metode positive deviance dan pos gizi telah memberikan hasil yang signifikan dalam meningkatkan status gizi balita yang mengalami kurang gizi. Saat ini di NAD juga masih ditemukan kejadian gizi kurang pada balita termasuk di Kota Sabang. Namun khususnya di Kota Sabang terutama di kelurahan Paya Seunara belum ada suatu hasil penelitian yang menunjukkan bahwa metode positive deviance & pos gizi juga memberikan dampak yang signifikan terhadap peningkatan status gizi keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi efektifitas Pendekatan Positive deviance – Pos Gizi dalam upaya meningkatkan status gizi balita Di Kelurahan Paya Seunara Kota Sabang tahun 2010. Desain penelitian berupa kuasi eksperimen
pre-post test, jumlah sampel sebanyak 18 orang yang merupakan total populasi. Penelitian ini dilakukan selama 6 bulan menggunakan instrumen pengembangan dari formulir pencatatan status gizi (PSG) balita dari DepKes RI, sedangkan untuk menilai status gizi digunakan pengukuran BB anak balita dan kuisioner tentang cara pemenuhan gizi balita oleh keluarga serta instrument food record untuk memudahkan pengontrolan
pemenuhan gizi pada balita yang dilakukan selama intervensi positive deviance – pos gizi baik di posyandu maupun di keluarga. Hasil penelitian menunjukkan Pendekatan Positive deviance – Pos Gizi efektif dalam upaya meningkatkan status gizi balita Di Kelurahan Paya Seunara Kota Sabang dengan p value = 0.000, ada perbedaan pemenuhan zat gizi balita oleh keluarga sebelum dan setelah dilakukan positive deviance & pos
gizi di kelurahan Paya Senara Kota Sabang p value = 0.000 serta ada perbedaan Status gizi balita di Kelurahan Paya Seunara Kota Sabang sebelum dan setelah dilakukan pendekatan positive deviance – pos gizi denagn p value = 0.000. Diharapkan kepada para stakeholder dan jajaran terkait agar merencanakan kegiatan postive deviance – pos gizi untuk setiap posyandu yang ada diwilayah kerjanya guna meningkatkan status gizi balita sebagai program tahunan yang berkesinambungan.
Kata Kunci : Positive deviance, pos gizi, status gizi balita.
ABSTRACT
The Positive deviance method and the post nutrition had been given a significant result on increasing the nutritional status of malnutrition toddlers. Currently, in NAD, it still found the incidence of malnutrition
among toddlers including Sabang city. However, in Sabang city particularly, Paya Seunara village especially did not have a research result which showed that the positive deviance method and the post
nutrition had a significant impact on increasing nutritional status of the family. This study aimed to identify the effectiveness of the Positive deviance approach and the post nutrition in order to increase nutritional
status among toddlers in Paya Seunara village, Sabang city, 2010. The study design is quasi-experimental study using pretest - posttest tested; the samples are 18 people who are total population. This study was conducted during 6 months using the developed instrument from the documentation of the toddlers nutrition form (PSG) by Depkes RI; while, to assess the toddlers nutritional status are used the toddlers body weight measurements and questionnaire about how the family meet the toddlers needs and food record instrument controlling the easier fulfillment of the toddlers nutrition, it conducted during positive deviance and post nutrition intervention, both in posyandu or in the family. Result of the study showed that the Positive deviance - post nutrition approach was effective in increasing the toddlers nutritional status in Paya Seunara village, Sabang city with p value = 0.000, there is a difference fulfillment nutrients of toddlers by the family before and after the positive deviance and post nutrition intervention in Paya Seunara village, Sabang city with p value = o.ooo, and there is a difference of nutritional status in Paya Seunara village, Sabang city
before and after positive deviance - post nutrition approach intervention with p value = 0.000. It is expected to stakeholders and related parties to plan the positive deviance - post nutrition activities for every posyandu existent in work area to improve the nutritional status of toddlers as an ongoing annual program.
Keywords: Positive deviance, post nutrition, nutritional status of toddlers.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.52199/inj.v3i1.6418
Article Metrics
Abstract view : 0 timesPDF - 0 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
INJ
IDEA NURSING JURNAL
ISSN (Print) : 2087-2879
ISSN (Online) : 2580-2445
Fakultas Keperawatan, Universitas Syiah Kuala
Jl. Tgk. Tanoh Abee, Darussalam, Banda Aceh 23111,
Phone/Fax. Telp: +62651 7555249.
e-mail: inj@usk.ac.id

Idea Nursing Journal (INJ) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License