PERILAKU IBU MENYUSUI DAN ANGKA KESAKITAN PADA ANAK DI DESA CEURIH KOTA BANDA ACEH
Abstract
ABSTRAK
Kenyataan pada saat ini ternyata ditemukan bahwa anak yang disusui juga mengalami kecenderungan untuk sakit walaupun dengan resiko yang lebih kecil. Kemungkinan faktor yang mempengaruhi salah satunya karena kurangnya perhatian pada tanda-tanda dari kecukupan ASI, mencakup persiapan menyusui, frekuensi menyusui, durasi menyusui dan teknik menyusui. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan perilaku ibu menyusui dengan angka kesakitan pada anak di Desa Ceurih Kecamatan Ulee Kareng Kota Banda Aceh. Penelitian ini merupakan penelitian deskripsi korelasi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling sebanyak 40 orang dan alat pengumpulan data berupa kuesioner. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah observasi. Data dianalisis menggunakan formula chi square
test dengan tingkat kemaknaan (α) = 0,05. Berdasarkan hasil penelitian terhadap variabel independen yaitu perilaku ibu menyusui diperoleh sebanyak 23 orang (57,5%) dengan perilaku yang baik dan sebanyak 17 orang (42,5%) berada pada kategori kurang baik. Dari hasil pengolahan data diperoleh ada hubungan antara perilaku ibu menyusui dengan angka kesakitan pada anak di Desa Ceurih Kecamatan Ulee Kareng Kota Banda Aceh. Diharapkan pada pihak terkait institusi pendidikan, bidan desa dan keluarga serta masyarakat untuk lebih sering menunjukkan dukungan terhadap ibu dalam hal menyusui yang baik terkait denganpersiapan, frekuensi, durasi dan teknik menyusui untuk menurunkan angka kesakitan pada anak.
Kata kunci: ASI, perilaku ibu menyusui, persiapan, frekuensi, durasi, teknik
ABSTRACT
Currently, the reality was found that children who got breastfed also had a tendency to get sick even with the lower risk. Possible factors that influence one of them due to lack of attention to the adequacy signs of breastfeeding; including breastfeeding preparation, frequency of breastfeeding, duration of breastfeeding and breastfeeding techniques. The purpose of this study is to determine the relationship of breastfeeding
behaviors with morbidity in children in the Ceurih village, Ulee Kareng district, Banda Aceh. This study is a descriptive correlations study. The sampling technique used is purposive sampling as much as 40 people and collecting data instrument is a questionnaire. A data collection technique is the observation. Data were analyzed using chi square test formula with the level of significance (α) = 0.05. Based on the findings of the independent variables, namely the behavior of breastfeeding as much as 23 people (57.5%) were in good behavior and as much as 17 people (42.5%) were in less category. Based on processing data was obtained there is an association between breastfeeding behaviors with morbidity in children in the Ceurih village,
Ulee Kareng district, Banda Aceh. It is expected to the relevant educational institutions, midwives, families, and communities to be more frequently expressed support for breastfeeding mothers in terms of its preparation, the frequency, duration and feeding techniques to reduce morbidity in children.
Keywords: breastfeeding, breastfeeding behavior, preparation, frequency, duration, technique
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.52199/inj.v3i1.6420
Article Metrics
Abstract view : 0 timesPDF - 0 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
INJ
IDEA NURSING JURNAL
ISSN (Print) : 2087-2879
ISSN (Online) : 2580-2445
Fakultas Keperawatan, Universitas Syiah Kuala
Jl. Tgk. Tanoh Abee, Darussalam, Banda Aceh 23111,
Phone/Fax. Telp: +62651 7555249.
e-mail: inj@usk.ac.id

Idea Nursing Journal (INJ) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License