JURNAL PENDIDIKAN GEOSFER
Jurnal Pendidikan Geosfer disingkat dengan JPG, diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Geografi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Syiah Kuala Banda Aceh.. Jurnal ini ditujukan untuk mahasiswa, dosen, guru, peneliti, serta masyarakat umum lainnya. Jurnal juga mempublikasikan artikel di bidang Pendidikan dan Sains Geografi dengan fokus pembahasan pada: (Ilmu-ilmu pendidikan, Pendidikan Sosial, Pendidikan Sains, Pendidikan Geografi, Fenomena Geosfer, Kajian Kelingkungan & Kewilayahan, Sistem Informasi Geografi, Penginderaan Jauh, Kajian Perpetaan/Kartografi, Evaluasi Lahan, Perencanaan Pembangunan, Pariwisata, Kajian Demografi & Sosial Budaya, kearifan lokal, kebencanaan, serta ilmu-ilmu penunjang lainnya yang berhubungan dengan geografi). Jurnal ini hanya mempublikasikan artikel asli Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris yang belum pernah dipublikasikan di dalam maupun luar negeri. Semua artikel diterima redaksi secara langsung melalui sistem di website http://www.jurnal.unsyiah.ac.id/JPG.
Jurnal Pendidikan Geosfer lahir sejak tahun 2016 lalu, selama periode tahun 2016 sampai 2020 rutin terbit setiap bulan April dan Desember. Terhitung tahun 2021 akan terbit pada bulan Juni dan Desember. Sejak tahun 2021, jurnal pendidikan geosfer bekerja sama dengan IGI (Ikatan Geograf Indonesia), P3GI (Perkumpulan Profesi Pendidik Geografi Indonesia), dan FORPIMGEO (Forum Pimpinan Geografi). Jurnal ini terdaftar dengan nomor ISSN: 2541-6936 edisi cetak, sedangkan untuk E-ISSN sedang dalam proses pengajuan. Jurnal juga sudah terakreditasi Google Scholar, dalam proses pengajuan akreditasi SINTA.
Announcements
Call For Papers Vol. 7 No. 2 Desember 2022 |
|
Penerimaan artikel untuk edisi Volume 7 Nomor 2 Desember 2022 sebelum tanggal 30 November 2022 | |
Posted: 2022-07-09 | |
More Announcements... |