Efektivitas Sukrosa sebagai Proteksi Aktif Membran Ekstraseluler Spermatozoa Sapi Bali pada Zona Pre-Freezing

Pajri Anwar, Jiyanto Jiyanto

Abstract


ABSTRAK. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas kinerja sukrosa dalam Tris kuning telur sebagai krioprotektan untuk perlindungan aktif ekstraseluler membran plasma utuh spermatozoa sapi Bali. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah sperma sapi Bali terpilih dan bahan pengencer semen. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan A (Kontrol) = Tris 80%+20% Kuning telur + Gliserol; Perlakuan B = 0,2% Sukrosa + Tris 80%+20% Kuning telur + Gliserol; Perlakuan C = 0,3% Sukrosa + Tris 80%+20% Kuning telur + Gliserol; Perlakuan D = 0,4% Sukrosa + Tris 80%+20% Kuning telur + Gliserol; Perlakuan E = 0,5% Sukrosa + Tris 80%+20% Kuning telur + Griserol. Parameter yang diamati dalam penelitian ini adalah pergerakan progresif aktif spermatozoa dan membran Plasma Utuh (MPU) pada tahap pre-feezing semen sapi Bali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat konsentrasi sukrosa pada tahap pre-freezing tidak berpengaruh nyata (P> 0,05%) terhadap persentase progresif aktif spermatozoa dan proteksi MPU semen Sapi Bali dan tingkat aktif progresif spermatozoa dengan penambahan sukrosa dalam kuning telur dikategorikan baik (66.75- 69.00%). Penambahan berbagai level  konsentrasi sukrosa sebagai krioprotektan ekstraseluler melapisi dan mengikat membran spermatozoa dari efek perubahan suhu yang drastis pada tahap pre-freezing dalam proses semen beku.

 

The effectiveness of sucrose as the Active Protection of Bali Spermatozoa Extracellular Membranes Pre-Freezing 

ABSTRACT. This study aimed to determine the effectiveness of the performance of sucrose in tris egg yolk as a cryoprotectant for extracellular active protection of extracellular membrane of Bali bulls spermatozoa. The material used in this study is the sperm of selected Bali bulls and spermatozoa thinning agent. This study used an experimental method with a completely randomized design (CRD) consisting of 5 treatments and 4 replications. Treatment A (Control) = Tris 80% + 20% Egg Yolk + Glycerol; Treatment B = 0.2% Sucrose + Tris 80% + 20% Egg yolk + Glycerol; Treatment C = 0.3% Sucrose + Tris 80% + 20% Egg yolk + Glycerol; Treatment D = 0.4% Sucrose + Tris 80% + 20% Egg yolk + Glycerol; and Treatment E = 0.5% Sucrose + Tris 80% + 20% Egg Yolk + Griserol. The parameters observed in this study were the active progressive movement and extracellular membrane of spermatozoa protection in Bali bulls pre-freezing stage. The results showed that the sucrose tris egg yolk concentration level at the pre freezing stage no significant effect (P> 0.05%) on the active progressive percentage of spermatozoa and bali bulls extracellular membrane protection conditions active levels of progressive spermatozoa with the addition of sucrose in egg yolk are categorized as good (66.75- 69.00%). Addition of various levels of sucrose concentration as extracellular cryoprotectant coating and binding of spermatozoa membranes from the effects of drastic temperature changes in the pre-freezing stage in the process of frozen sperm.

Keywords


krioprotektan; membran plasma utuh (MPU); selulosa; spermatozoa; cellulose; cryoprotectant; plasma membrane

Full Text:

PDF

References


Anwar, P., Ondho, Y.S., Samsudewa, D. 2014. Pengaruh Pengencer ekstrak air tebu dengan penambahan kuning telur terhadap kualitas spermatozoa Sapi Bali. Jurnal Peternakan. 11(2): 48-54.

Anwar, P., Ondho, Y.S., Samsudewa, D. 2015. Kualitas membran plasma utuh dan tudung akrosom utuh spermatozoa sapi Bali dipreservasi suhu 5o C dalam pengencer ekstrak air tebu dengan penambahan kuning telur. Jurnal Agromedia. 33(1): 53-56.

Bucak, M.N., Uysal, O., 2008. The role of antioxidants in freezing of saanen goat semen. Jurnal Indian Vet. 85: 148-150.

Isnaini, N., 2011. Viability of boer goat spermatozoa after cooling and freezing using tris-based-solution supplemented with different level of trehalose. Malang. J. Ternak Tropika. 12(1) : 27-37.

Herdis, Darmawan, W.A., Rizal, M., 2016. Penambahan beberapa jenis gula dapat meningkatkan kualitas spermatozoa beku asal epididimis ternak domba. Jurnal Kedokteran Hewan. 10 (2) : 200-204.

Jian, H.H., Zan L.S., Zhao, X.L., Li, Q.W., Jiang, Z.L., Li, Y.K., Li, X. 2010. Effects of trehalose supplementation on semen quality and oxidative stress variables in frozen thawed bovine semen.J Anim Sci.88: 1657-1662.

Labetubun, J., Siwa, I.P., 2011. Kualitas Spermatozoa Kauda Epididimis Sapi Bali dengan Penambahan Laktosa atau Maltosa yang Dipreservasi pada suhu 3ºC - 5ºC. Jurnal Veteriner. 12 (3) : 200-207.

Mumu, M.I., 2009. Viabilitas semen sapi simental yang dibekukan menggunakan krioprotektan gliserol. Jurnal Agroland. 16(2): 172-179.

Nainga, S.W., Wahida, H., Azamc, K.M., Rosnina, Y., Zukib, A.B., Kazhala, S., Bukara, M., Theind, T., Kyawe, M.M.S., 2010. Effect of sugars on characteristics of Boer goat semen after Cryopreservation. Animal Reproduction Science.122: 23-28.

Nalley, W., Hamdarini, M.M.R., Purwantari, B., 2007. viabilitas spermatozoa rusa timur (Cervus timorensis) di dalam pengencer tris kuning telur dengan penambahan sumber karbohidrat berbeda yang disimpan pada suhu ruang. JITV. 14(4): 311-317.

Rizal, M. Herdis, Yulnawati., Maheshwari, H., 2007. Peningkatan kualitas spermatozoa epididimis kerbau belang yang di kriopreservasi dengan beberapa konsentrasi sukrosa. J. Vet. 8(4):188-193.

Rusiyantono, Y. 2008. Penambahan Krioprotektan Dalam Bahan Pengencer Untuk Pembuatan Semen Beku Melalui Teknologi Sederhana Dalam Menunjang Pelaksanaan IB Di Daerah. Dalam Prosiding: Seminar Nasional Sapi Potong, Palu. pp: 160-166.

Subowo. 1995. Biologi Sel. Angkasa. Bandung

Steel, R.G.D., Torrie, H. 1995. Prisip dan Prosedur Statistik. Terjemahan; B.Sumantri. PT. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta.

Surachman, .M., Herdisa., Yulnawati., Rizal, M., Maheshwari, H., 2009. Kualitas semen cair asal epididimis kerbau belang dalam bahan pengencer andromed yang mendapat penambahan sukrosa. Media Peternakan. 32(2) : 88-94.

Tambing, S.N., Sutama, K., Sariubang, M. 2008. Efektivitas konsentrasi kuning telur di dalam pengencer tris dengan dan tanpa plasma semen terhadap kualitas semen beku kambing saanen. JITV.13(4): 315-322.

Toelihere, M.R. 1995. Inseminasi Buatan Pada Ternak. Angkasa. Bandung.

Yulnawati., Herdis., 2009. Kualitas semen cair Domba Garut pada penambahan sukrosa dalam pengencer Tris kuning telur. JITV. 14 (1): 45-49.

Yulnawati., Herdis., Maheshwari, H., Rizal, M. 2008. Kualitas spermatozoa epididimis kerbau belang pada penambahan Raffinoa sebagai krioprotektan ektraseluler. JITV. 13 (1): 30-34.




DOI: https://doi.org/10.17969/agripet.v19i1.14468

Article Metrics

Abstract view : 0 times
PDF - 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Agripet

License URL: http://www.jurnal.unsyiah.ac.id/agripet/about/submissions#copyrightNotice


Creative Commons LicenseISSN: 1411-4623E-ISSN: 2460-4534
Copyright© 2000-2024 | ISSN: 1411-4623 | EISSN: 2460-4534 
Jurnal Agripet is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

 

Published by: 
Animal Husbandry DepartmentThe Faculty of Agriculture, Universitas Syiah Kuala 
associated with Animal Scientist's Society of Indonesia (HILPI)
Jl. Tgk. Hasan Krueng Kalee No. 3, Kopelma Darussalam,
Banda Aceh, 23111, Indonesia.
Phone: +62-81383736633
Email: jurnalagripet@usk.ac.id


Online Submissions & Guidelines Editorial Policies | Contact Statistics Indexing | Citations